Kunjungan Industri [BRIN] : Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Mandiri Semester 3

Kunjungan Industri [BRIN] : Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Mandiri Semester 3

Subang – Informasi tentang alat dan mesin pertanian sangat penting untuk mendukung pengembangan teknologi pertanian di Indonesia. Meskipun Indonesia adalah negara agraris, perkembangan teknologi pertanian masih tertinggal dibandingkan dengan banyak negara yang bukan negara agraris.
Dalam upaya membangun sebuah aplikasi komputer untuk mendukung mesin pertanian, tujuan utamanya adalah membantu petani meningkatkan produktivitas pertanian digital. Mahasiswa dari Fakultas Teknik Universitas Mandiri memiliki potensi besar dalam mendukung pemberdayaan sumber daya manusia di bidang teknik, dan itulah mengapa kami menyambut baik kunjungan mahasiswa jurusan Teknik Informatika ke Pusat Riset Teknologi Tepat Guna (PRTTG) Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) pada hari Rabu (17/1),


yang dipimpin oleh Maulana Furqon selaku Ketua Kelompok Riset Pelaksana Manufaktur Peralatan Teknologi Tepat Guna.
Menurut Maulana, pembangunan software desain untuk merancang peralatan dan mesin merupakan langkah krusial dalam mendukung tupoksi PRTTG-BRIN dalam riset rancang bangun peralatan Tepat Guna. Aplikasi ini diharapkan dapat membantu pengguna, khususnya petani, dalam meningkatkan kualitas peralatan pertanian.


Maulana juga memberikan insight tentang revolusi industri 2.0, khususnya perkembangan software Computer Aided Design (CAD). Dia menjelaskan sejarah perkembangan CAD dari tahun 1900 hingga 1960-1980, ketika AUTODESK menciptakan software CAD pertama, yaitu AUTOCAD. Autocad menjadi pemodelan pertama dalam membuat desain mesin dan produk pertanian.
Lebih lanjut, Maulana menjelaskan tahapan desain solid modeling mulai dari sketch hingga features, perakitan (Assembly), dan drawing. Mahasiswa diberikan pemahaman tentang tahapan desain, termasuk tahapan simulasi seperti analisis tegangan dan deformasi, kegagalan, perpindahan panas, gerak, getaran, tegangan dan deformasi pada pembebanan umum, kondisi batas terhadap frekuensi lingkungan, dampak pembebanan terhadap respon struktur, dan kekuatan tekuk tanpa beban.
Dalam sambutannya, Kodar Udoyono, Kepala Program Studi Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ), menyampaikan terima kasih atas penerimaan dan sambutan BRIN pada kunjungan mahasiswa. Ia menjelaskan bahwa kunjungan industri merupakan bagian penting dari Tridarma Perguruan Tinggi untuk menambah pengetahuan dan wawasan mahasiswa tentang Teknologi Tepat Guna (TTG) BRIN.


Para mahasiswa juga diberikan informasi terkait profil BRIN dan PRTTG oleh Sael Pane. Semua informasi tersebut bertujuan agar mahasiswa lebih mengenal organisasi BRIN, visi, misi, struktur organisasi, tugas pokok BRIN-PRTTG, dan litbangjirab BRIN.
Kunjungan ini diakhiri dengan survei ke workshop PRTTG, menunjukkan antusiasme mahasiswa dan dosen Fakultas Teknik Universitas Mandiri Subang terhadap aplikasi desain untuk pembuatan peralatan/mesin pertanian di PRTTG-BRIN Subang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *